Google Drive adalah layanan yang disediakan Google untuk kebutuhan penyimpanan file. Namun kadang kala pengguna harus tahu cara memindahkan file Google Drive ke Google Drive lain jika penyimpanan tak cukup. Pengguna dapat memperbarui akun Google Drive-nya menjadi premium atau bisa dengan secara praktis.
Selain dapat menghemat biaya karena tak perlu upgrade ke premium untuk menambah kapasitas penyimpanan, terdapat solusi menyiasatinya. Pengguna bisa memindahkan file antar akun Google Drive yang cukup praktis untuk dilakukan dan juga mudah. Ini dia berbagai caranya:
1. Melalui Pemindahan Manual
Agar dapat melakukan cara ini, pengguna harus mengunduh dahulu file yang ingin dipindahkan. Ketika selesai diunduh, file tersebut dapat pengguna unggah lagi ke Google Drive lainnya. Ini merupakan cara termudah yang bisa dilakukan jika dibandingkan cara lain.
Sayangnya, cara ini menjadi tidak efisien untuk memindahkan file yang jumlahnya banyak. Apalagi jika file-nya memiliki ukuran besar. Dalam melakukan unduh dan unggah ulang pun harus memerlukan koneksi internet yang cepat. Jika tidak, maka akan memerlukan waktu yang lama.
2. Melalui Shortcut
Jalan pintas atau shortcut merupakan salah satu fitur dari Google Drive yang jarang digunakan atau tidak diketahui penggunanya. Padahal cara ini termasuk cara yang efisien terutama untuk memindahkan file antar akun Google Drive dan juga sangat mudah untuk melakukannya.
Untuk menggunakan cara ini, pengguna harus memilih file-nya terlebih dahulu, kemudian klik kanan, lalu pilih “Add Shortcut to Drive”. Pengguna dapat memilih opsi shared drives jika ingin diakses orang lain atau shared with me, jika hanya owner yang bisa mengaksesnya.
3. Melalui Shared Drives
Cara memindahkan file Google Drive ke Google Drive lain ketiga yaitu memanfaatkan fitur dari Google Drive: Shared Drives. Tentu cara ini cocok digunakan untuk organisasi institusi, atau perusahaan. Sayangnya, fitur ini tidak ada di akun Google Drive gratisan atau pribadi.
Keunikan dari fitur ini adalah individu dapat membuat folder bersama dan dapat dikelola oleh beberapa akun. Jadi, jika suatu file diunggah di Shared Drives, maka seluruh anggota dapat mengaksesnya. Shared Drives memudahkan pengguna untuk melakukan proses membagikan dan memindahkan file.
Baca Juga : Penyebab CCTV Tidak Bisa Playback dan Kendala Perekaman
4. Melalui Share Akun
Fitur share akun pada Google Drive ini merupakan fitur yang sering digunakan. Hal ini dikarenakan caranya yang sederhana. Jadi, setiap file yang ada di Google Drive dapat dibagikan dengan menambah email individu. Dengan demikian si pemilik email dapat mengakses file-nya.
Langkah-langkahnya pun juga cukup mudah. Pengguna hanya perlu melakukan klik kanan data yang ingin dibagikan, lalu pilih opsi “Share”. Kemudian masukkan email individu yang ingin diundang. Dan si pemilik email yang ditambahkan tadi dapat mengakses file tersebut.
5. Melalui Share Link
Selanjutnya, cara yang terakhir yaitu pengguna bisa menggunakan fitur share link yang disediakan Google Drive untuk penggunanya. Pada dasarnya, cara yang dilakukan sama dengan cara menggunakan fitur share akun. Selain itu, cara untuk melakukannya pun juga cukup mudah.
Hal yang harus dilakukan yaitu dengan klik kanan pada file. Kemudian pengguna pilih opsi “Share”. Di opsi ini, pengguna dapat memilih untuk membagikan file-nya via email atau link. Lalu pengguna dapat menyalin link dan mengirimkannya ke pengguna Google Drive lain.
Itulah tadi 5 cara memindahkan file Google Drive ke Google Drive lain. Pengguna dapat memilih opsi yang paling praktis dan cocok. Selain itu, untuk mendapatkan tutorial tentang ponsel lainnya, silakan baca di Majalah Ponsel karena isinya yang bermanfaat.